
Banda Aceh – Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banda Aceh, Salmah Maimunah, ST, MT mengikuti acara Focus Group Discussion (FGD) I Kajian Komprehensif Pengembangan Jaringan Jalan untuk Mendukung Pengembangan Wilayah, Kamis (9/7).
Acara FGD yang diselenggarakan oleh Dinas PUPR Aceh ini dilaksanakan di Grand Aceh Hotel Jalan Muhammad Hasan Luengbata Banda Aceh.
FGD I ini diikuti oleh perwakilan dari Dinas PUPR kabupaten/kota se-provinsi Aceh.