PUPR Terima Kunjungan Tim TEPRA Pemko Banda Aceh

Banda Aceh – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banda Aceh hari ini Selasa 9 Juni 2020 menerima kunjungan Tim Evaluasi dan Pengawasan Realisasi Anggaran (TEPRA) Pemko Banda Aceh. Rombongan Tim TEPRA diterima oleh bapak Sekretaris Dinas PUPR, Muhammad Yasir, ST, MT.

Kunjungan Tim TEPRA ini terkait dengan kunjungan lapangan pada Dinas PUPR Kota Banda Aceh dalam hal evaluasi dan pengawasan realisasi anggaran kegiatan dengan sumber dana Otsus Tahun Anggaran 2020.

Pertemuan antara pihak TEPRA dan PUPR ini berlangsung di Aula Lantai III Dinas PUPR Kota Banda Aceh. Di dalam pertemuan ini membahas mengenai kondisi saat ini yaitu mengenai hambatan-hambatan dan juga menemukan solusi yang bisa diterapkan di lapangan.

Dalam pertemuan tersebut turut dihadiri oleh Kasubbag. Keuangan, Program dan Pelaporan, Hafirullah, A.Md serta para Kasie Perencanaan di masing-masing Bidang di Dinas PUPR Kota Banda Aceh.

Setelah pertemua di aula PUPR tersebut, tim TEPRA bergerak melanjutkan perjalanan untuk melaksanakan kunjungan lapangan ke lokasi WTP Lubuk Batee yang akan dilakukan peningkatan kapasitas pengolahan air.