
Banda Aceh – Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Banda Aceh, Fernanda, ST mengikuti Rapat Koordinasi Verifikasi Usulan DAK Fisik Bidang Irigasi, Rabu 6 Mei 2020.
Mengingat pandemi covid 19 yang belum mereda, Rapat kali ini menggunakan video conference dengan aplikasi zoom meeting. Para peserta rapat melalui video conference ini diantaranya Balai Wilayah Sungai (BWS) Aceh, Dinas Pengairan Aceh, serta Dinas PUPR kabupaten/kota di provinsi Aceh.