PUPR Tambal Jalan Berlubang di Lorong Lohan

Banda Aceh – Petugas Lapangan atau yang sering disebut juga dengan Tim Reaksi Cepat (TRC) Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kota Banda Aceh melakukan penambalan (patching) pada sejumlah lubang jalan yang berada di kawasan Lorong Lohan Gampong Bandar Baru, Rabu (5/8/2020).

Penambalan lubang-lubang di jalan ini merupakan bentuk respon cepat dalam menindaklanjuti adanya laporan warga mengenai jalan yang berlubang di lokasi tersebut. Usai menerima laporan Tim PUPR melalui bidang Bina Marga menurunkan para petugas lapangannya untuk dilakukan penambalan di lokasi jalan yang dimaksud.