
BANDA ACEH – Anggota DPRK Banda Aceh, Teuku Arief Khalifah ST M.App Mgt memberikan apresiasi Kepada Dinas PUPR dan DLHK3 dalam penanganan banjir Genangan di Kota Banda Aceh.
Menurut Arief sampai detik ini kedua Dinas teknis tersebut masih terus melakukan upaya normalisasi pasca banjir genangan dan tetap melayani masyarakat.
“Respon kedua dinas ini cepat dan tangkas dalam menangani permasalah yang timbul di lapangan. Secara khusus saya memberikan apresiasi kepada kedua Dinas ini dalam melaksanakan tugasnya,” ujar Arief.
Disebutkan, tim lapangan PUPR bersama Pasukan orange DLHK3 terus melakukan normalisasi saluran-saluran yang tersumbat pasca banjir dan serta membersihkan sampah-sampah yang ikut masuk ke dalam saluran maupun yang tersangkut di pintu air serta jembatan.
“Walaupun sedang dalam keadaan waspada Covid 19 mereka terus melaksanakan tugas dengan professional,” tambah Arief.
Arief yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi III DPRK dalam kesempatan ini mengajak masyarakat untuk juga dapat membantu Pemerintah Kota dalam menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing.
“Walaupun pemerintah Kota melalui Dinas-dinas teknis telah bekerja sangat baik namun juga memerlukan dukungan kita semua dalam menjaga lingkungan. Sedapat mungkin kita tidak membuang sampah sembarangan yang dapat mengakibatkan tersumbat nya saluran pembuangan yang dapat merugikan kita semua di musim hujan seperti ini,” tutupnya.
Sumber –> waspada.co.id